5 Penyanyi Rock Terbaik di Dunia Sepanjang Masa

Rabu, 12 April 2017

Berbicara masalah siapa musisi terbaik, terkenal dan terhebat mungkin menjadi hal yang membingungkan karena masing-masing orang tentu mempunyai kriteria tersendiri dalam menilai sebuah musik dan musisi yang di kaguminya.

Tulisan ini bukanlah hendak menjelaskan jawabannya atau lagi-lagi mendefinisikan apa itu musik rock, melainkan hanya akan melihat secara sederhana beberapa unsur yang mungkin bisa mempengaruhi pendefinisiannya.

Definisi musik rock secara literal sangatlah problematik. Menurut Collins Cobuild English Dictionary, musik rock adalah jenis musik yang memiliki nada sederhana dan beat yang cepat, dimainkan dan dinyanyikan oleh sekelompok orang dengan gitar listrik dan drum. Tentu saja definisi ini dibantah banyak orang, termasuk saya.

Ada banyak lagi pengertian lain tentang istilah ini. Ada yang menandakannya berdasar karakteristik sound, ada pula yang sekedar mengkontraskannya dengan musik pop, bahkan ada yang lebih menekankan pendefinisian musik rock berdasar proses pembuatan musiknya, semangat si pembuat musik, atau lirik yang terkandung.

Terlepas dari itu semua ,  sejarah musik rock telah mencacat musisi-musisi  yang hebat dan  sempat merajai panggung musik rock di dunia di era 60-90 an. Berikut daftar 5 penyayi rock terhebat sepanjang masa…

1. WILLIAM BRUCE ROSE Jr (Axl Rose)
Image result for william bruce rose
(lahir di Lafayette, Indiana, 6 Februari 1962; umur 50 tahun) adalah “lead vocals” Guns N’ Roses band asal Los Angeles, California Amerika Serikat.  Musisi yang lebih dikenal dengan nama Axl Rose selama ini dikenal sebagai pemimpin sekaligus pendiri Guns N’ Roses (bersama Tracii Guns pada tahun 1985), sosok Axl ditubuh GNR begitu dominan, dia yang mengatur semua alur cerita setiap GNR “memulai pertualangannya”.

Axl Rose mempunyai sifat otoriter, egois, dan dengan emosi yang meledak-ledak, tak jarang teman-teman sebandnya kena semprot “kebengisannya” Axl, dan oleh sebab itulah Guns N’ Roses bubar karena teman sebandnya sudah tidak tahan lagi atas perilakuan Axl yang mau menang sendiri, ada yang mengundurkan diri, ada dipecat, dan ada juga yang keluar dikarenakan beda pendapat dengan Axl mengenai kemana selanjutnya arah music GNR. Di Guns N’ Roses, Axl yang juga pencipta dan penulis lagu juga diberkahi kemampuan bisa merubah suaranya hingga 3X saat dia sedang bernyanyi dan dia juga bisa bernyanyi sambil berlari kesana-kemari. Sebuah ciri khas Axl dengan GNR-nya yang tak bisa digantikan vocalis manapun seandainya dia keluar dari band.

Tapi bukan berarti dia saja yang terpenting ditubuh Guns N’ Roses, ada satu lagi sosok yang terpenting di GNR, dia tak lain adalah sang gitaris GNR itu sendiri Slash. Menurut penggemar-penggemar “Guns N’ Roses sama dengan Slash”, tanpa Slash GNR sama seperti kehilangan “Guns-nya”, dia lah warna GNR yg sesungguhnya dengan lantunan supernya dan dengan cara dia memainkan gitar.

2. MICHAEL JACKSON
Image result for MICHAEL JACKSON
(lahir 29 Agustus 1958-25 Juni 2009) adalah Vokalis dan penulis Lagu dari Amerik Serikat. Ia terkenal sebagai “THE KING OF POP” dan mempopulerkan gerakan dansa “moonwalk” yang telah menjadi ciri khasnya. Albumnya yang dirilis pada tahun 1982, Thriller, adalah album terlaris di dunia, dengan penjualan melebihi 104 juta kopi di seluruh dunia, begitu banyak estimasi penjualan untuk album yang satu ini dan menurut Guinness Book Of Morld Records album ini terjual 65 juta kopi hingga taon 2007. Hingga hari ini album thriller masih terjual 130 ribu keping tiap taonnya di Amrik sana. Ia mulai karir bernyanyi pada usia lima tahun sebagai anggota kelompok vokal keluarga Jackson (kelak menjadi The Jackson 5) yang menelorkan banyak Hits seperti ABC, dan I’LL BE THERE. Seluruh album-album Jacko ( EPIC Release ) selanjutnya terjual puluhan juta keping untuk setiap albumnya dan bila ditotal-totalin bisa berjumlah 200-an juta keping terjual diseluruh dunia.

3. ELVIS AARON PRESLEY
Image result for ELVIS AARON PRESLEY
(8 Januari 1935–16 Agustus 1977) adalah seorang penyanyi rock ‘n’ roll legendaris Amerika Serikat. Ia juga adalah seorang produser musik dan aktor. Julukannya adalah “THE KING OF ROCK N ROLL”. Berkat lagu-lagunya yang memadukan irama rock ‘n’ roll dengan lagu-lagu ballad, dunia rock ‘n’ roll memperoleh fondasi komersial yang selanjutnya dapat dikembangkan musisi rock ‘n’ roll penerusnya.

Pada masa kejayaannya, konser-konser Elvis dihadiri massa (kebanyakan remaja) dalam jumlah yang sangat besar. Gaya, sifat, serta cara berpakaiannya menjadi simbol bagi musik rock ‘n’ roll dan banyak ditiru penggemarnya. Hingga saat ini Elvis masih dipercaya oleh penggemar beratnya bahwa Ia belom mati alias masih hidup, hanya saja entah dimana keberadaannya.

4. JAMES BROWN
Image result for JAMES BROWN
lahir pada 3 Mei 1933 di Barnwell, South Carolina (AS). Brown, yang menjuluki dirinya “GODFATHER OF SOUL“, juga dikenal sebagai “Soul Brother Number One” dan “The Hardest Working Man in Show Business. Brown masih terus saja manggung, setidaknya dalam setahun ia mampu menggelar 100 pertunjukan.Sepanjang hidupnya, Brown telah menerima sederet penghargaan. Sebut saja, dua tropi Grammy, sebuah Grammy Lifetime Achievement Award pada 1992, dan sebuah penghargaan bergengsi Kennedy Center Honors pada Desember
2003.

Meski sederet Hitsnya tak satupun menyentuh tangga tertinggi di Billboard chart namun lagu-lagunya abadi seperti I GOT YOU ( I FEEL GOOD ) yang dirilis taon 1965, berada di nomor tiga dalam Top Ten. Sejumlah lagunya bisa pula dinikmati sebagai Soundtrack film dan tayangan Tv. Ia telah memusiki film BLACK CAESAR (1973) dan membawakan lagu Living America untuk film Sylvester Stallone, Rocky IV (1985). Lagu Living…mendatangkan sebuah penghargaan Grammy baginya pada 1987.

5. PAUL DAVID HEWSON

 (lahir 10 Mei 1960), nama julukannya BONO VOX, nama panggungnya Bono, adalah Vokalis utama dari kelompok musik rock Irlandia, U2. Sejak pertengahan 80-an Bono telah aktif menggalang dana lewat konser BAND AID dan tampil lagi pada konser LIVE AID dan LIVE 8. Semenjak 1999 ia semakin terlibat dalam melakukan kampanye penghapusan utang Dunia ketiga dan penderitaan AFRIKA. selain mengurusi Band-nya, Bono membentuk sebuah organisasi yang dinamai “DATA” yang merupakan singkatan dari Debt,Aids,Trade in Africa ( Utang , AIDS, Perdagangan di Afrika ). Fokus dari organisasi ini adalah membangkitkan kesadaran tentang apa yang diklaimnya sebagai utang afrika yang tidak dapat terbayar, Aids yang tak terkendali dan aturan-aturan perdagangan yang merugikan rakyat miskin benua itu. Pada Februari 2006, Bono tercatat di antara 191 orang yang dicalonkan untuk mendapatkan Hadiah Nobel untuk Perdamaian.

Dalam urusan bermusik Bono dan U2 benar-benar berada di puncak pas The Joshua Tree dirilis tahun 1987. Album ini merebut posisi nomor satu di daftar album terlaris Inggris dalam waktu sangat singkat, dan kemudian mulai merambah Amerika dan bertahan hingga sembilan pekan. Karena lagu andalannya benar-benar merajai, U2 sempat jadi laporan utama majalah Time dengan judul TIKET ROCK TERPANAS. Inilah kehormatan yang hanya didapat oleh dua band lain, The Beatles dan The Who.Sekarang, sudah hampir 30 tahun berkarya, U2 ternyata masih berjaya sebagai salah satu band paling berpengaruh di dunia dan mendapat beragam penghargaan, termasuk 2 buah Grammy Awards.